Selasa, 01 April 2008

Penyulut Semangat Hidup dari rekan Se-marga

Barusan nemu seuntai kata dari blog rekan semarga (hehe.. tiwas khawatir ada yg tersinggung krn pakai marga orang ... ternyata ... rekan senasib sepenanggungan ...) yang isinya menambah harapan dan semangat untuk berjuang, jadi tak kutipkan disini :

“A woman with breast cancer, be it stage 2, 3 or 4 can still lead happy and productive lives”

“Different stages of breast cancer just affects the prognosis and treatment aims and each person can feel good or bad regardless of stage,”

“It all depends on the individual and her outlook and willpower!”

Sip deh...!
Link ke blog rekan semarga ini : http://ayomari.blogspot.com/

Buat rekan-rekan lain yg merasa senasib sepenanggungan ... kalau mau pakai marga ini, silakan lho ...

3 komentar:

Dr_Bahar_Azwar SpB k Onk mengatakan...

Bila Anda beragama Islam dan menderita kanker payudara percayalah bahwa dibalik kerugian ada keuntungan dan tidak semua yang terlihat baik adalah baik dan sebaliknya.
Ada suatu hadits “Sesungguhnya Allah Ta'ala berfirman, " Sekiranya Aku mencoba hambaKu dengan kedua barang yang amat disayanginya - maksudnya kedua matanya - lalu ia bersabar, maka akan Kuganti keduanya dengan surga. Bukhari. Dalam Majelis Tertinggi Urusan Keislaman Mesir Sunnah-sunnah pilihan. Seluk beluk Penyakit Ketabiban dan Pakaian, Angkasa, Bandung hal 17.

Rini mengatakan...

dr. Bhar Azwar Yth, terimakasih telah berkenan singgah dan memberikan petuah yang bermanfaat di blog sederhana ini.
InsyaAllah sy akan tetap bersabar menghadapi karunia Allah apapun bentuknya (termasuk penyakit ini). Jika diijinkan sebenarnya ingin sekali belajar lebih banyak dari panjenengan, seorang dokter spesialis bedah onko yang juga seorang muslim sejati.
Sekali lagi terimakasih dok.

Pujangga Muda mengatakan...

sy survivor cml, sdh 5 th hidup dg leukemia,
kunjungi sy di :

http://ocekojiro.wordpress.com/
dan halaman my secret terapy.
rims

perkenalkan ....

Perkenalkan nama saya saat ini …Rini Y.Kandara. Saat ini ..? Berarti di saat lain ada nama lain? … iya ! Katanya kan … dunia ini panggung sandiwara … ceritanya mudah berubah, ada saat kita bahagia … ada saat duka, ada saat menjadi murid, ada saat menjadi guru, ada saat jadi pasien …dsb. Nah … pada saat ini, peran utama yg dimainkan adalah sebagai pasien. Dengan demikian, nama Rini Y Kandara ini punya arti khusus, yaitu Rini Yang Kena kanker payudara.

Kenapa musti ada nama lain untuk peran yang berbeda?
Karena … saya tidak mau terlalu terpengaruh dengan keberadaan kanker yang saat ini sedang ingin menyapa hidup saya. Kehidupan sehari-hari yang telah saya jalani dari lahir hingga kini (Agustus 2007) yang sangat indah dan penuh warna sebagai Rini yang lain … insyaAllah tetap akan berjalan normal … meski tetap menyesuaikan dengan kondisi pemeran utama saat ini sebagai Rini Y. Kandara. Maksudnya … kalau pas mampu, badan sehat dan tidak lesu, ya kegiatan sehari-hari jalan terus …. mengajar, nguji, asistensi, nganter jemput sekolah anak2, mengajak mereka jalan2, arisan, pengajian, senam pernafasan, senam aerobic ringan, ping-pong, badminton, dsb…., diharapkan bisa tetap berlangsung …. semampunya....